14 Tempat Wisata di New York yang Wajib Kamu Kunjungi Sekali Seumur Hidup
New York adalah kota yang tak pernah kehilangan pesonanya. Di balik hiruk-pikuk jalanan Manhattan dan megahnya gedung pencakar langit, tersembunyi beragam tempat wisata di New York yang memesona, ikonik, dan selalu jadi magnet bagi wisatawan dari seluruh dunia. Kota ini bukan sekadar pusat bisnis dan hiburan, tapi juga destinasi impian bagi siapa pun yang ingin merasakan energi khas Amerika, modern, dinamis, dan penuh kejutan di setiap sudutnya.
Kalau kamu sedang merencanakan liburan ke Amerika Serikat dan mencari referensi terbaik tentang tempat wisata New York, ada banyak pilihan menarik yang wajib kamu jelajahi. Mulai dari landmark legendaris seperti Patung Liberty hingga taman hijau seperti Central Park, setiap tempat punya cerita dan daya tarik tersendiri. Panduan ini akan membantumu menemukan destinasi paling populer di New York, lengkap dengan info menarik dan tips agar pengalaman liburanmu jadi tak terlupakan.
Baca juga: Mengenal Visa Student Amerika, Perbedaan Visa F1 dan J1
Destinasi Wisata di New York
1. Central Park
Sumber gambar: Pixabay
Central Park adalah taman kota terbesar dan paling terkenal di New York, membentang seluas 843 acre di tengah Manhattan. Dikenal sebagai paru-paru kota, tempat wisata di New York ini menawarkan suasana damai dengan danau, jalur pejalan kaki, kebun, serta area piknik. Setiap musim menawarkan pengalaman yang berbeda: bunga mekar di musim semi, warna-warni dedaunan di musim gugur, dan seluncur es di musim dingin.
Khusus saat musim semi, kamu juga bisa menikmati keindahan bunga sakura, terutama di sekitar area Cherry Hill dan Shakespeare Garden, pemandangan yang sering jadi incaran fotografer serta pecinta suasana romantis di tengah hiruk pikuk Manhattan.
Panduan cara ke sana: Naik subway jalur A, B, C, D, atau 1 dan turun di stasiun 59th Street – Columbus Circle
Harga tiket: Gratis
2. Times Square
Sumber gambar: Pixabay
Tak lengkap rasanya mengunjungi New York tanpa mampir ke Times Square. Tempat wisata di New York ini adalah pusat hiburan dan kehidupan malam yang dipenuhi layar LED raksasa, toko flagship, serta deretan atraksi seru. Salah satu yang paling ikonik adalah pertunjukan Broadway, teater musikal kelas dunia yang digelar di berbagai teater di sekitar area ini.
Beberapa teater Broadway paling populer di kawasan ini antara lain Majestic Theatre (dulu menampilkan The Phantom of the Opera), Gershwin Theatre (rumah dari musikal Wicked), dan Lyric Theatre (yang kini menampilkan Harry Potter and the Cursed Child). Di tempat-tempat inilah produksi spektakuler seperti The Lion King, Hamilton, hingga Wicked disajikan dengan standar artistik yang memukau wisatawan dari seluruh dunia.
Suasana Times Square sangat khas: ramai, penuh cahaya, dan selalu hidup, baik siang maupun malam. Tempat ini juga jadi lokasi utama perayaan Tahun Baru setiap tahunnya, dengan tradisi ball drop yang mendunia.
Panduan cara ke sana: Naik subway jalur 1, 2, 3, 7, N, Q, R, atau S dan turun di stasiun Times Sq – 42nd Street
Harga tiket: Gratis (namun banyak atraksi berbayar di sekitarnya, termasuk pertunjukan Broadway). Untuk cek harga dan pemesanan tiket Broadway bisa kamu cek melalui situs: melalui situs resmi https://www.broadway.com/
3. Empire State Building
Sumber gambar: Pixabay
Empire State Building adalah simbol kejayaan arsitektur Amerika dan salah satu tempat wisata New York yang tak pernah kehilangan pesonanya. Dari dek observasi di lantai 86 dan 102, kamu bisa melihat panorama Kota New York dari ketinggian, terutama saat matahari terbenam. Bangunan ini juga sering tampil dalam film dan serial ikonik.
Panduan cara ke sana: Naik subway jalur B, D, F, M, N, Q, R, atau W dan turun di stasiun 34th Street – Herald Square
Harga tiket: Mulai dari $44 untuk dewasa (bisa dipesan melalui situs resmi https://www.esbnyc.com/)
4. Patung Liberty (Statue of Liberty)
Sumber gambar: Pixabay
Sebagai salah satu monumen paling ikonik di dunia, Patung Liberty merupakan simbol kebebasan yang menjadi kebanggaan Amerika. Terletak di Liberty Island, tempat wisata di New York ini menawarkan pengalaman edukatif melalui museum serta pemandangan indah skyline Manhattan dari kejauhan.
Panduan cara ke sana: Naik subway ke stasiun South Ferry (jalur 1) atau Bowling Green (jalur 4 dan 5), kemudian jalan kaki ke Battery Park untuk naik feri ke Liberty Island
Harga tiket: Mulai dari $24.50 untuk dewasa (tiket bisa dipesan melalui situs resmi https://www.statueofliberty.org/
5. Museum of Modern Art (MoMA)
Sumber gambar: VisitNYC
MoMA adalah surga bagi pencinta seni modern dan kontemporer. Di dalamnya terdapat koleksi masterpiece dari tokoh seni dunia seperti Van Gogh, Dali, Warhol, hingga Picasso. Selain galeri permanen, MoMA juga rutin menggelar pameran temporer dan program edukasi. Ini adalah salah satu tempat wisata di New York yang memadukan budaya, kreativitas, dan inspirasi.
Panduan cara ke sana: Naik subway jalur E atau M dan turun di stasiun 5th Ave/53rd Street
Harga tiket: $30 untuk dewasa (bisa dipesan langsung di situs resmi MoMA atau melalui Traveloka)
Baca juga: 4 Alasan & Penyebab Visa Amerika Ditolak Paling Umum
6. Brooklyn Bridge
Sumber gambar: Pixabay
Brooklyn Bridge adalah salah satu jembatan gantung tertua di Amerika dan merupakan ikon arsitektur New York. Menghubungkan Manhattan dan Brooklyn, tempat wisata di New York ini menjadi favorit untuk jogging, bersepeda, dan berjalan kaki sambil menikmati pemandangan skyline kota dan Sungai East River. Saat pagi hari atau menjelang senja, jembatan ini menawarkan suasana romantis dan spot foto terbaik.
Panduan cara ke sana: Naik subway jalur 4, 5, atau 6 dan turun di stasiun Brooklyn Bridge – City Hall, lalu lanjut berjalan kaki ke akses jembatan
Harga tiket: Gratis
7. The Metropolitan Museum of Art (The Met)
Sumber gambar: Wikimedia
The Met adalah salah satu museum seni terbesar dan terbaik di dunia, dengan lebih dari dua juta koleksi dari berbagai peradaban. Mulai dari Mesir kuno, Yunani klasik, hingga seni lukis Eropa dan kostum modern. Tempat wisata New York ini sangat cocok bagi kamu yang ingin eksplorasi budaya dan sejarah dunia dalam satu tempat yang megah.
Panduan cara ke sana: Naik subway jalur 4, 5, atau 6 dan turun di 86th Street, lalu lanjut jalan kaki ke Fifth Avenue
Harga tiket: $30 untuk turis (tiket bisa dipesan langsung di situs resmi https://engage.metmuseum.org/admission)
8. Fifth Avenue
Sumber gambar: Pixabay
Fifth Avenue adalah salah satu kawasan belanja paling ikonik di dunia. Tempat wisata di New York ini menyuguhkan jajaran butik mewah seperti Gucci, Chanel, hingga toko ternama seperti Apple Store dan Saks Fifth Avenue. Selain untuk berbelanja, kamu juga bisa menikmati arsitektur klasik khas Manhattan dan jendela-jendela etalase yang ditata secara artistik.
Panduan cara ke sana: Naik subway jalur N, R, atau W dan turun di stasiun 5th Ave/59th Street
Harga tiket: Gratis untuk dijelajahi.
9. High Line
Sumber gambar: Wikimedia
High Line adalah taman urban modern yang dibangun di atas jalur kereta api tua. Panjangnya sekitar 2,3 km dan membentang dari Gansevoort Street di Meatpacking District hingga 34th Street di Midtown. Tempat wisata New York ini menawarkan pemandangan kota dari ketinggian, instalasi seni kontemporer, taman bunga, serta kafe-kafe kecil yang cozy.
Panduan cara ke sana: Naik subway jalur A, C, E atau L dan turun di 14th Street / 8th Ave, lalu lanjut jalan kaki ke titik masuk High Line
Harga tiket: Gratis untuk dijelajahi
10. Grand Central Terminal
Sumber gambar: Pixabay
Grand Central Terminal bukan hanya pusat transportasi, tapi juga merupakan salah satu tempat wisata di New York yang paling fotogenik. Dengan arsitektur bergaya Beaux-Arts, langit-langit astronomi di Main Concourse, serta jam ikonik dari opal senilai jutaan dolar, tempat ini sering dijadikan lokasi film Hollywood. Jangan lewatkan food court legendarisnya dan kunjungi Whispering Gallery yang unik!
Panduan cara ke sana: Naik subway jalur 4, 5, 6, 7 atau S dan turun langsung di stasiun Grand Central – 42nd Street
Harga tiket: Gratis untuk masuk dan eksplorasi, kecuali untuk tur berpemandu
Baca juga: 70+ Destinasi Negara Bebas Visa untuk Warga Indonesia: Liburan Ke Luar Negeri Tanpa Ribet!
11. Rockefeller Center
Sumber gambar: Pixabay
Rockefeller Center adalah kompleks ikonik di Midtown Manhattan yang dikenal dengan esensi musim dinginnya. Saat Natal, tempat wisata di New York ini menjadi sangat ramai karena pohon Natal raksasa dan arena ice skating legendarisnya. Selain itu, Top of the Rock, dek observasi yang berada di puncak gedung, menawarkan pemandangan spektakuler ke arah Empire State Building dan Central Park.
Panduan cara ke sana: Naik subway jalur B, D, F, atau M dan turun di stasiun 47–50 Sts – Rockefeller Center
Harga tiket: Mulai dari $40 untuk akses Top of the Rock (dapat dibeli melalui situs resmi https://www.rockefellercenter.com/)
12. 9/11 Memorial & Museum
Sumber gambar: Wikimedia
9/11 Memorial & Museum adalah tempat wisata di New York yang penuh makna dan emosi. Di sini kamu bisa mengenang tragedi 11 September 2001 melalui ruang pameran, arsip, dan artefak sejarah. Dua kolam refleksi besar berdiri di lokasi bekas Menara Kembar, dikelilingi nama-nama korban. Suasana yang hening dan reflektif membuat tempat ini berbeda dari destinasi lainnya.
Panduan cara ke sana: Naik subway jalur E dan turun di stasiun World Trade Center atau jalur R/W di Cortlandt Street
Harga tiket: $29 untuk dewasa (bisa dipesan via situs resmi https://www.911memorial.org/)
13. Coney Island
Sumber gambar: Pixabay
Coney Island menyuguhkan pengalaman liburan klasik ala Amerika. Tempat wisata New York ini cocok buat kamu yang ingin keluar dari hiruk-pikuk Manhattan dan menikmati suasana pantai, boardwalk, taman hiburan seperti Luna Park, serta kuliner khas seperti hot dog dari Nathan’s Famous. Suasananya terasa nostalgic, meriah, dan sangat cocok dikunjungi saat musim panas.
Panduan cara ke sana: Naik subway jalur D, F, N, atau Q dan turun di stasiun Coney Island – Stillwell Ave
Harga tiket: Gratis untuk akses ke pantai dan boardwalk; tiket atraksi Luna Park bervariasi tergantung wahana, bisa dicek dan dipesan di situs resmi https://lunaparknyc.com/
14. The Vessel, Hudson Yards
Sumber gambar: Pixabay
The Vessel adalah struktur arsitektur futuristik berbentuk sarang lebah yang menjadi salah satu tempat wisata di New York terbaru dan paling menarik secara visual. Meski saat ini akses naik ke atas tangga dibatasi, area di sekitarnya tetap ramai dikunjungi karena pemandangan kota, mal mewah, taman terbuka, dan beragam tempat makan stylish. Lokasinya juga sangat strategis di kawasan Hudson Yards.
Panduan cara ke sana: Naik subway jalur 7 dan turun di stasiun 34th Street – Hudson Yards
Harga tiket: Gratis untuk akses ke area sekitar; akses naik ke Vessel dikenakan biaya mulai dari $12 dan tiket bisa dipesan melalui situs https://www.vesselnyc.com/.
Baca juga: Tips Wawancara Visa Amerika: Panduan Lengkap dan Praktis
New York adalah kota yang tidak pernah kehabisan daya tarik. Dari Central Park yang menenangkan hingga Broadway yang memukau, semua tempat wisata di New York ini layak masuk bucket list kamu. Baik kamu penyuka seni, alam, sejarah, maupun kuliner, tempat wisata New York memiliki semuanya.
Jangan ragu untuk menjelajahi lebih dalam tempat wisata di New York, karena setiap sudut kota ini punya cerita. Dan ingat, liburan impian ke New York tak akan lengkap tanpa persiapan dokumen yang matang.
Kalau kamu sudah mantap liburan ke Negeri Paman Sam dan menjelajahi semua tempat wisata di New York yang memukau ini, pastikan proses aplikasi visa Amerika Serikat kamu berjalan lancar. Kamu bisa ajukan visa ke berbagai negara, termasuk Amerika Serikat, secara praktis lewat platform SPUN. Tak hanya untuk aplikasi visa baru, untukmu yang sudah memiliki visa Amerika Serikat namun sudah hampir habis masa berlakunya, kamu juga bisa ajukan perpanjangan Visa Amerika Serikat dengan mudah, aman, dan terpercaya juga melalui SPUN! Yuk, rencanakan rencana liburan impianmu bersama SPUN sekarang juga!